Motor

Skutik Listrik Besutan Xiaomi Ini Bikin Penasaran, Harga Cuma Rp 6 Jutaan

Xiaomi siap-siap menghipnotis para calon konsumen dengan motor listrik mereka terbaru

Angga Roni Priambodo | Gagah Radhitya Widiaseno

xiaomi-himo-t1-scooter-2 (motosaigon.vn)
xiaomi-himo-t1-scooter-2 (motosaigon.vn)

Mobimoto.com - Kehadiran motor listrik masih dianggap tabu oleh beberapa orang. Hal ini disebabkan karena fasilitas pengisian daya masih cukup minim.

Apalagi ditambah dengan kondisi geografis Indonesia yang sering terjadi banjir di beberapa daerah. Hal ini membuat konsumen belum berencana untuk meminang motor listirk.

Apalagi harga motor listrik masih dianggap terlalu mahal. Tapi bagaimana jika ada produsen motor yang menyediakan motor listrik dengan harga murah, apakah masih tertarik?

Seperti dikutip dari motosaigon.vn, sebuah motor listrik besutan Xiaomi siap menggebrak pasar kendaraan listrik. Mereka mengenalkan sebuah motor yang diberi nama Himo T1.

Desainnya mirip dengan skuter listrik dengan bodi dibuat minimalis. Bodi hanya menyelimuti sedikit bagian depan, serta bawah jok. Motor ini hanya dapat digunakan oleh satu orang saja, karena bagian belakangnya difungsikan untuk membawa barang.

Skutik listrik besutan Xiaomi (motosaigon.vn)
Skutik listrik besutan Xiaomi (motosaigon.vn)

Semua lampu sudah menggunakan LED. Sistem pengereman depan memakai cakram, sementara roda belakang masih tromol.

Meski bentuknya mirip sepeda kayuh, tapi T1 dibekali dengan suspensi depan model teleskopik. Sementara itu, di belakang ada peredam kejut ganda untuk memberi kenyamanan pada pengendaranya.

Motor ini menggunakan gabungan dinamo dan baterai, yang mampu menempuh jarak 120 kilometer dalam satu kali pengisian daya. Sayangnya, kecepatan tertingginya hanya 25 km per jam.

Himo T1 sudah mulai dijual di beberapa negara. Banderolnya di Thailand yakni 13.400 Baht atau setara dengan Rp 6 jutaan.

Kalau dijual di Indonesia bakal laku enggak nih?

Berita Terkait

Berita Terkini