Motor

Pemotor Bawa Balok Kayu saat Lewat Jembatan, Bikin Mobil Auto Minggir

Kalau ketemu yang beginian, enaknya ngapain ya?

Angga Roni Priambodo | Cesar Uji Tawakal

Pemotor bawa balok kayu yang bikin jengkel. (Facebook)
Pemotor bawa balok kayu yang bikin jengkel. (Facebook)

Mobimoto.com - Praktis dan efisien, itulah beberapa penyebab sepeda motor begitu digemari di tanah air. Walaupun punya daya angkut yang terbatas, namun nyatanya sepeda motor tetap siap dipaksa untuk kerja rodi, seperti yang satu ini.

Seorang pengendara motor satu ini panen cibiran pasca aksinya dalam membawa balok kayu tertangkap kamera oleh sesama pengguna lalu lintas. Video tersebut kemudian diunggah oleh warganet oleh akun bernama Kusuma Setyo di media sosial Facebook. Seperti apa aksinya? Simak video berikut ini.

Dalam video tersebut, terlihat seorang pemotor yang membawa balok kayu panjang dengan cara melintang, membuat arus lalu lintas dari kedua arah otomatis langsung tersumbat.

Ia pun juga terlihat nyaris menyenggol sebuah mobil dari lawan arah jika saja kayunya tak dihalangi warga yang kebetulan berada di tempat tersebut.

Dengan cara bawa kayu yang kelewat nekat dan cukup mengganggu, aksi pemotor inipun menuai sederet cibiran pedas dari warganet, seperti beberapa komentar di bawah ini.

"Ra popo dalane mbahe (Nggak papa jalan milik neneknya) celetuk Azema.

"Ini cocoknya buat bersihin jalur busway wkwkwk." tulis Ilham.

 

Berita Terkait

Berita Terkini