Motor

Bikin Terharu, Kisah Perjuangan Hidup Kakek 88 Tahun Tukang Isi Angin Ban

Tak seperti kebanyakan orang yang hidup santai sambil menikmati usia senja, kakek ini masih harus bekerja keras.

Angga Roni Priambodo | Cesar Uji Tawakal

Kakek tukang isi angin ban yang bikin terharu. (youtube.com/PEDULI DHUAFA)
Kakek tukang isi angin ban yang bikin terharu. (youtube.com/PEDULI DHUAFA)

Mobimoto.com - Usia 80 tahun ke atas bukanlah bukanlah usia yang tergolong muda. Kebanyakan orang pada usia ini mungkin sedang enak bersantai di masa pensiun dan juga menikmati usia senja.

Namun tak semua orang memiliki nasib mujur sedemikian, ada juga orang yang masih berusaha keras di usia renta tersebut, seperti yang satu ini.

Seorang kakek berusia 88 tahun ini menjadi perhatian warganet lantaran kondisinya yang memprihatinkan.

Kakek tersebut bernama Gassing, seorang yang berasal dari daerah Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan.

Pada usianya yang sudah menginjak 11 windu, ia mencoba bertahan hidup dengan menawarkan jasa isi angin ban kendaraan.

Secuil kisahnya pun sempat terekspos oleh sebuah video yang diunggah oleh akunYoutube bernama PEDULI DHUAFA.

Di akhir video tersebut, sang kakek inipun menerima bantuan sejumlah setengah juta rupiah. Sang kakek pun terharu saat menerima bantuan tersebut.

Namun tak cuma kakek Gassing, rupanya warganet juga merasa terharu setelah menyimak video tersebut. Seperti yang terlontar dalam beberapa komentar berikut ini.

"Yaa Allah menetes air mata dgn sendirinya liat kakek ini Moga kakek sehat2 selalu & dimurahkan rezekinya, aamiin" tulis akun bernama Dinar Lau.

"Deh tidak terasa air mata mengalir begitu saja melihat kakek hidup seperti ini ya allah....,lindungilah dan sehatkan terus kakek gassing,lancarkan rezekinya,aamiin....." ujar Andi Eka.

Berita Terkait

Berita Terkini