Motor

Husqvarna Bakal Bikin Motor Matik, Desainnya Bikin Terpana

Desain tersebut bocor di India, begini wujudnya.

Angga Roni Priambodo | Cesar Uji Tawakal

Logo motor Husqvarna. (http://motorcycle-brands.com/)
Logo motor Husqvarna. (http://motorcycle-brands.com/)

Mobimoto.com - Beberapa waktu yang lalu, Husqvarna sempat berencana untuk 'menelurkan' produk baru di kelas motor 250 cc.

Namun belum lama berselang, rupanya pabrikan asal Swedia tersebut berencana membuat skuter elektrik.

Langkah tersebut serupa dengan langkah yang dilakukan oleh pabrikan motor asal Austria, KTM dan juga produsen asal India, Bajaj.

Ketiga pabrikan tersebut tergabung dalam satu 'koalisi' perusahaan. Mereka pun berbagi lokasi produksi di India untuk motor dengan kapasitas di bawah 500 cc.

Kembali ke skuter tersebut, dilansir dari Indianautoblog, Husqvarna bakal menggunakan skuter listrik buatan Bajaj, Chetak Scooter.

Calon skuter Husqvarna. (indianautosblog.com)
Calon skuter Husqvarna yang berbagi platform dengan skuter buatan Bajaj. (indianautosblog.com)

Skuter tersebut juga digunakan unuk basis pengembangan skuter listrik dari Bajaj.

Isunya motor dari Husqvarba bakal mampu menghasilkan tenaga sebesar 4kW-10kW.

Produk tersebut kemungkinan bakal menampakkan batang hidungnya pada tahun 2021.

Sayangnya, baik harga maupun spesifikasi dari motor tersebut masih menjadi misteri.

Dilansir dari Visordown, skuter ini bakal menjadi salah satu produk andalan mereka di pasaran negara-negara Eropa.

Berita Terkait

Berita Terkini