Motor

Ditabrak Motor, Mobil Ini Ringsek Parah

Kerusakan motornya nggak seberapa, mobilnya rusak parah

Dinar Surya Oktarini | Praba Mustika

Kecelakaan Suzuki GSX R1000 dengan Mobil. (Facebok)
Kecelakaan Suzuki GSX R1000 dengan Mobil. (Facebok)

Mobimoto.com - Saat terjadi insiden kecelakaan antara sepeda motor dan mobil, kerusakan paling parah biasanya akan menimpa motor, salah satu sebabnya karena ukuran motor yang lebih kecil. Tapi kecelakaan sepeda motor (Suzuki GSX R1000) dengan mobil yang satu ini, sepertinya malah kebalikannya, Sob.

Seorang netizen mengunggah sebuah mobil berwarna putih yang mengalami kerusakan yang cukup parah di bagian sampingnya. Sepertinya mobil mendapatkan benturan yang cukup keras, sehingga membuat penyok yang cukup dalam.

Kecelakaan Suzuki GSX R1000 dengan Mobil. (Facebok)
Kecelakaan Suzuki GSX R1000 dengan Mobil. (Facebook)

Sementara motor Suzuki GSX R1000 dengan kelir biru dan hitam, juga mengalami kerusakan yang cukup parah pada bagian depan.

Kecelakaan Suzuki GSX R1000 dengan Mobil. (Facebok)
Kecelakaan Suzuki GSX R1000 dengan Mobil. (Facebook)

Yang menarik perhatian adalah kerusaan mobil yang cukup parah, mungkin tidak ada yang menyangka bahwa rusaknya mobil berwarna putih ini disebabkan oleh motor yang menabraknya.

Diduga, insiden kecelakaan antara Suzuki GSX R1000 dengan mobil putih ini terjadi di Thailand. Beberapa netizen pun memberikan komentar yang menunjukkan keheranan, dengan kerusakan mobil yang cukup parah, padahal yang menabraknya adalah sebuah motor.

''Apakah mobil ini tidak terbuat dari baja? kenapa terlihat begitu ringkih??'' ujar Jiraphas Suksan.

''Kira2 apa ya bahan pembuat mobilnya? aku pikir mobil itu menabrak sebuah tiang besi.'' Kata Kwon Jiyong.

Makannya Sob, selalu fokus dan berhati-hati dalam berkendara agar tidak terjadi insiden kecelakaan yang tidak diinginkan.

Berita Terkait

Berita Terkini