Mobil

Tak Mau Tertular Virus Corona, Begini Cara Unik Wanita Belanja Makanan

Demi cegah tertularnya virus Corona, wanita ini gunakan remote control untuk beli bahan makanan

Angga Roni Priambodo | Gagah Radhitya Widiaseno

Simulasi penangan Virus Corona di RS Margono Soekardjo Purwokerto pada Senin (3/2/2020). [Suara.com/Anang Firmansyah]
Simulasi penangan Virus Corona di RS Margono Soekardjo Purwokerto pada Senin (3/2/2020). [Suara.com/Anang Firmansyah]

Mobimoto.com - Virus Corona membuat ketakukan masyarakat global karena virus ini bisa membahayakan nyawa. Warga China menjadi was-was kalau keluar rumah karena adanya virus ini.

Mereka lebih memilih mengurung diri di rumah agar tak tertular virus Corona ini. Bahkan ada yang rela tak makan karena takut keluar rumah.

Namun hal tersebut tidak berlaku untuk wanita satu ini. Seperti dilansir dari jalponik, wanita bernama Chen Tao memanfaatkan teknologi untuk bisa berbelanja makanan di supermarket.

Chen Tao mengakalinya dengan menggunakan mobil mainan remote control (RC) untuk membantunya belanja. Dilengkapi tiga buah kamera dan speaker, serta kotak kardus untuk menampung belanjaan, mobil remote control tersebut menggantikan tugasnya pergi ke toko.

Bentuk mobil remote control yang digunakan seperti model Land Rover Defender. Mobil mainan itu ditambahkan trailer kecil di belakang dengan kotak kardus di atasnya.

Kreatif, wanita gunakan mobil remote control untuk belanja (Twitter/nowthisnews)
Kreatif, wanita gunakan mobil remote control untuk belanja (Twitter/nowthisnews)

*KLIK DISINI UNTUK MELIHAT VIDEO SELENGKAPNYA

Untuk pandangan yang menuntunnya di jalan, Chen membekali mobilnya dengan tiga kamera yang dipasang di mobil: dua di atap (satu tampak menghadap ke depan, satu di belakang) dan yang lebih tinggi di tiang di bagian belakang trailer.

"Bisakah Anda membantu saya memanggil pemilik toko?" Chen dapat terdengar mengatakan dalam bahasa Cina.

Penjaga itu menjawab, "Saya akan mengisi kotak itu, oke? Saya menaruh [bakpao] di belakang. " jawab penjaga toko.

Dalam sebuah wawancara, Chen mengatakan dia dapat mengendalikan mobil remote control tersebut sejauh setengah mil, itu memungkinkan dia mencapai toko. Chen menggunakan kontrol jarak jauh. Bisa saja mobil remote control tersebut sudah dia modifikasi sehingga punya jarak tempuh yang lebih jauh.

Dia juga meletakkan nomor teleponnya di mobil mainannya itu. Sehingga pemilik toko dapat menghubunginya untuk menyelesaikan transaksi.

Berita Terkait

Berita Terkini