Mobil

Orang Ini Panen Kritik Pedas Saat Kritik Polusi Udara Jakarta, Ini Sebabnya

Kok malah dihujat? Kenapa ya?

Dany Garjito | Cesar Uji Tawakal

Ilustrasi knalpot blombongan. (pixabay)
Ilustrasi knalpot blombongan. (pixabay)

Mobimoto.com - Masyarakat Jakarta beberapa waktu belkangan kerap dibuat resah dengan kencangnya isu buruknya kualitas udara di provinsi tersebut.

Jauh dari kata bersih, udara di Jakarta sempat dikategorikan sangat berpolusi, bahkan jika dibandingkan dengan sesama kota dengan kualitas udara terburuk di dunia.

Pemeritah daerah Jakarta pun dikabarkan tengah menyusun rencana untuk mengatasi hal tersebut.

Walaupun demikian, hal tersebut belum cukup untuk membuat masyarakat merasa tenang, seperti yang dicurhatkan oleh warganet satu ini.

Melihat warna langit yang berasap, warganet satu ini merasa ngeri dengan kondisi udara di Jakarta melalui postingna yang kemudian viral berikut ini.

Kritikan mengenai polusi Jakarta. (Twitter/@_HaddadP)
Kritikan mengenai polusi Jakarta. (Twitter/@_HaddadP)

Dalam postingan tersebut, warganet ini mengunggah foto yang disertai tulisan "Ngeri banget ini udara Jakarta (emoticon sedih)".

Bukannya menuai komentar senada, warganet ini justru malah menerima kritik dari warganet, khususnya pengguna Twitter.

Pengunggah foto tersebut dikomplain lantaran dirinya juga dituding turut berkonstribusi dengan buruknya udara ibu kota.

"Ibarat ngeluh karena banjir tapi sendirinya buang sampah sembarangan. Hahahaha." ujar @koorosensei.

"Besok-besok mau ngeluh gini turun dari mobil dulu, foto diluar, update, baru masuk mobil lagi deh aku :( biar keliatan natural." ujar @itusudahhh.

 

Berita Terkait

Berita Terkini