Mobil

Gara-gara Play Station, 'Dominic Toretto' Junior Kena Batunya

Ngambek boleh tapi jangan sampai berujung nekat seperti ini.

Angga Roni Priambodo | Husna Rahmayunita

Dominic Toretto. (inverse.com)
Dominic Toretto. (inverse.com)

Mobimoto.com - Bocah di bawah umur biasanya labil dan sering melakukan tindakan-tindakan nekat. Seperti kisah kali ini, gara-gara PlayStation seorang bocah mendapat nasib malang.

Cerita berawal dari seorang bocah laki-laki berusia 11 tahun yang kesal karena PlayStation kesayangan disita sang ibu. Ia kemudian nekat membawa kabur mobil SUV Dodge Durango dari garasi rumahnya.

Dengan mobil itu, bocah nekat itu kemudian kebut-kebutan di jalanan mirip Dominic Toretto yang beraksi di film Fast Furious.

Tak tanggung-tanggung , ia mengendarai Dodge Durango dengan kecepatan 112 km/jam menuju bekas stasiun pemadam kebakaran kota. Untung pihak kepolisian di Brooklyn, Ohio melihatnya dan gerak cepat melakukan pengejaran.

Melakoni 'adegan' kejar-kejaran dengan polisi, bocah nekat itu kehilanga keseimbangan dan menambarak truk yang ada di pinggiran jalan. Setelah itu dilarikan ke MetroHealth Medical Centre karena mengalami luka ringan.

SUV Dodge Durango. (motor1.com)
SUV Dodge Durango. (motor1.com)

Tak disangka setelah dibebaskan, orangtua bocah tersebut mengungkapkan jika aksi nekat yang dilakukan anaknya bukan yang pertama kali terjadi.

Di tahun 2017, anaknya dua kali membawa kabur mobil . Salah satunya, ia menuju Ohio State Highway Patrol dengan kecepatan 160km/jam. Aksinya kemudian digagalkan oleh petugas daerah setempat.

Nekat banget nih si Dominic Toretto kecil.

Berita Terkait

Berita Terkini