Mobil

Mobil Listrik BMW Akan Gunakan Desain Sederhana

Lagipula, siapa sih, yang nggak kenal dengan desain gril khas dari BMW?

Dinar Surya Oktarini | Praba Mustika

Mobil Listrik BMW Akan Gunakan Desain Sederhana. (Road And Track)
Mobil Listrik BMW Akan Gunakan Desain Sederhana. (Road And Track)

Mobimoto.com - Persaingan industri otomotif dalam membuat kendaraan tidak hanya memperbarui fitur dan teknologi, tapi juga tampilannya. Tren mobil elektrik atau mobil listrik yang terus berkembang ternyata ditanggapi berbeda oleh BMW.

Dilansir dari Road And Track, mobil listrik BMW akan menggunakan desain yang sederhana dan nggak neko-neko, Sob.

Pada gelaran Paris Motor Show, BMW Menampilkan sebuah mobil konsep terbarunya BMW iX3 berjenis SUV yang punya tongkrongan desain yang sederhana, terlihat seperti mobil SUV BMW pada umumnya. Berbeda sekali dengan BMW i3 dan BMW i8 Hybrid yang membawa desain yang futuristik.

Mobil Listrik BMW Akan Gunakan Desain Sederhana. (Road And Track)
Mobil Listrik BMW Akan Gunakan Desain Sederhana. (Road And Track)

Menurut penuturan Direktur Desain BMW, Adrian van Hooydonk, kepopuleran mobil listrik akan terus meningkat dan merasa bahwa BMW seri 'i' tidak perlu membawa desain yang terlalu unik.

Adrian van Hooydonk menjelaskan ''Mobil listrik akan terus berkembang dan semakin populer, mulai dari semua jenis dan tipe, baik mobil listrik maupun mobil hybrid. Faktanya konsumen BMW menginginkan mobil yang dinamis, tidak peduli mobil listrik atau bukan, sehingga kami rasa tidak perlu, lah, membuat perbedaan desain mobil.''

Mobil Listrik BMW Akan Gunakan Desain Sederhana. (Road And Track)
Mobil Listrik BMW Akan Gunakan Desain Sederhana. (Road And Track)

Langkah BMW ini sepertinya mengikuti dua merek mobil Jerman lain yaitu Audi E-tron dan Mercedes-Benz EQ C yang menggunakan desain konvensional pada mobil listriknya.

Keputusan BMW dengan tidak membawa desain yang terlalu futuristik pada mobil listriknya, sepertinya cukup masuk akal, karena nama dan desain mobil BMW sendiri sudah banyak dikenal luas.

Berita Terkait

Berita Terkini