Mobil

Low MPV Paling Laku di Indonesia Ini, Akan Hadirkan Varian Baru

Salah satu mobil di kelas Low MPV, Mitsubishi Xpander akan segera meluncurkan varian teranyarnya di ajang GIIAS 2018.

Agung Pratnyawan | Praba Mustika

Mitsubishi Xpander/autodeal.com.ph
Mitsubishi Xpander/autodeal.com.ph

Mobimoto.com - Pada ajang GIIAS 2017, Mitsubishi perkenalkan Mitsubishi Xpander ke masyarakat dan bahkan tidak butuh waktu lama untuk menjadi primadona baru di kelas low MPV. Bahkan disebut sebagai Low MPV paling laku di Indonesia.

Mitsubishi nampaknya ingin mencoba peruntungan yang sama dengan menyiapkan varian baru Xpander di ajang GIIAS 2018 nanti.

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia mengatakan bahwa mereka tengah menyiapkan kejutan untuk konsumen penyuka mobil MPV di Indonesia dengan menyiapkan varian baru Mitsubishi Xpander.

Render Mitsubishi Xpander/indianatuosblog.com
Render Mitsubishi Xpander/indianatuosblog.com

Mobil MPV buatan pabrik Mitsubishi di Cikarang ini memang laris manis di pasar Indonesia. Menurut data Gaikindo sampai bulan Mei 2018 penjualan Xpander di Indonesia mencapai 36.670 unit.

Tidak heran jika Xpander disebut Low MPV paling laku di Indonesia.

Saking lakunya, banyak konsumen yang harus bersabar untuk bisa mencicipi Mitsubishi Xpander karena harus memesan terlebih dahulu alias inden.

Render Mitsubishi Xpander/indianatuosblog.com
Render Mitsubishi Xpander/indianatuosblog.com

Kira-kira perubahan apa ya, yang akan dihadirkan oleh Mitsubishi di varian Xpander terbarunya? Menarik untuk dinantikan nih sob. Akankah tetap jadi Low MPV paling laku di Indonesia?

Berita Terkait

Berita Terkini