Events

Kompak,Valentino Rossi dan Maverick Vinales Puas Performa Motor Baru Yamaha

Dua pembalap Yamaha merasakan hal yang sama setelah menyelesaikan tes pramusim untuk pertama kalinya di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Angga Roni Priambodo | Husna Rahmayunita

Valentino Rossi dan Maverick Vinales. (Instagram/yamahamotogp)
Valentino Rossi dan Maverick Vinales. (Instagram/yamahamotogp)

Mobimoto.com - Para rider MotoGP telah menyelesaikan tes pramusim untuk pertama kalinya di Sirkuit Sepang, Malaysia. Dari pihak Yamaha, ternyata Valentino Rossi dan Maverick Vinales kompak mengungkapkan rasa puasnya.

Seperti yang diketahui sebelumnya, dua bintang tim Garpu Tala melayangkan protes terkait motor balap mereka yang tidak kompeten. Hal itulah yang dijadikan alasan utama kenapa keduanya kalah dalam ajang MotoGP 2018.

Kini, setelah mendapat motor Yamaha YZR-M1baru baik Valentino Rossi maupun Maverick Vinales merasa bahagia. Mereka optimis punya peluang besar di MotoGP 2019.

Hal tersebut dibuktikan dengan tanggapan mereka usai menjalani tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia pada Rabu (6/2). Dikutip dari laman Motorsport, Valentino Rossi yang menempati posisi keenam mengaku cukup positif dengan motor barunya.

Yamaha YZR-M1 Baru Untuk MotoGP 2019. (Yamaha MotoGP)
Yamaha YZR-M1 Baru Untuk MotoGP 2019. (Yamaha MotoGP)

"Hari pertama cukup positif karena saya punya feeling baik dengan motor dari awal dan juga ban bekas yang mana menjaddi titik lemah kami. Kami masih harus bekerja, kamu dalam keadaan yang baik tapi kami membutuhkan lebih banyak," ungkap pembalap berjuluk The Doctor.

Seolah memiliki ikatan batin dengan seniornya, Maverick Vinales juga mengaku senang dengan performa motor Yamaha YZR-M1 barunya.

"Saya cukup senang apa yang saya lakukan. Kami mencoba menembak dengan ban bekas dalam krisis dan saya senang dengan hasilnya. Tahun lalu saya akan berpikir tentang meluangkan waktu, sementara tahunn ini saya lebih tenang," ungkap Maverick Vinales.

Berita Terkait

Berita Terkini