Events

Andrea Dovizioso Umbar Rahasia Jorge Lorenzo, Wadaw

Ternyata ini rahasia Jorge Lorenzo.

Agung Pratnyawan | Husna Rahmayunita

Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso. (motorbikes.com)
Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso. (motorbikes.com)

Mobimoto.com - Laga balapan MotoGP di San Marino pada Minggu (9/9) masih meninggalkan kisah tersendiri bagi Andrea Dovizioso. Persaingan yang ketat dengan Jorge Lorenzo, membuatnya mengungkap rahasia kenapa rekan setimnya tersebut sulit disalip.

Andrea Dovisiozo menjadi yang terbaik di kandang sendiri. Pebalap dengan julukan DesmoDovi tersebut berhasil meraih ketiganya selama musim MotoGP 2018.

Hal itu makin membuatnya di atas angin. Duo Ducati akhir-akhir ini memang cukup agresif. Meskip X-Fuera --julukan untuk Jorge Lorenzo-- tidak menorehkan prestasi yang gemilang di San Marino.

Ya, calon pebalap Tim Repsol Honda untuk tahun 2019 itu terpaksa crash saat menyalip Andrea Dovizioso di lap -lap akhir.

Sang juara bertahan, Marc Marquez tampaknya juga kewalahan menghadapi pergerakan Jorge Lorenzo. Terbukti, sang juara dunia bertahan baru bisa menyalip dengan memanfaatkan insiden crash itu.

Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo. (autos.id)
Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo. (autos.id)

Andrea Dovizioso pun mengakui rekan setimnya itu memiliki kekuatan khusus yang menyebabkannya sulit tertembus lawan.

Menurut DesmoDovi, X-Fuera memiliki strategi yang cukup unik.

''Saya tidak tahu apa yang Jorge Lorenzo pikirkan kenapa dia tidak begitu cepat di awal balapan. Mungkin karena dia menghemat ban,'' ungkap Andrea Dovizioso seperti yang dikutip dari Speedweek.com.

Tak cukup sampai di situ, gaya berkendara yang berbeda meski di tim yang sama menjadi alasan penting kenapa Jorge Lorenzo sulit disalip.

''Gaya balap kami sangatlah berbeda. Awalnya dia mengerem secara lembut tapi di akhir ia mengerem sangat keras. Itulah alasan kenapa Jorge Lorenzo sulit disalip,'' tambah Andrea Dovizioso.

Berita Terkait

Berita Terkini